Rabu, 01 Februari 2012

Data 12 Korban Tewas Bus Maut di Sumedang









Usai menubruk, bus itu langsung terjun ke dalam jurang sedalam sekitar 10 meter.

Kecelakaan tragis itu terjadi di Sumedang Jawa Barat. Bus Maju Jaya menabrak belakang truk lalu terjun bebas ke jurang. Dua belas orang tewas karena kecelakaan iktu. Sejumlah 19 orang yang luka menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Sumedang.

"Saat ini masih ada 19 orang yang dirawat. Ada luka parah dan luka ringan," kata Supendi, pegawai Unit Gawat Darurat RSUD Sumedang, dalam perbincangan dengan VIVAnews.com, Kamis 2 Februari 2012.
Sebagian besar korban mengalami luka patah tulang.

"Patah tulang itu karena benturan keras," ujar Supendi. Dari 12 korban tewas baru 9 jenazah yang sudah diketahui identitas lengkapnya. Tiga lagi masih belum diketahui.

Berikut data 12 korban tewas bus maut:
1. Arya, 10 tahun
2. Juned, 65 tahun
3. Undang Saepullah, 25 tahun
4. Mujahidin, 42 tahun
5. Maman sutarman, 47 tahun
6. Dede Suherdi, 59 tahun
7. Rosih, 35 tahun
8. Suriana, 52 tahun
9. Suhendar, 20 tahun
10. Endi, belum ada keterangan usia
11. Irsan, belum ada keterangan usia
12. Yeti Komalasari, belum ada keterangan usia

sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More